Apa Itu Kompres Foto ?
Mengubah ukuran file dari suatu foto menjadi ukuran minimal, hal ini sangat sering kita temukan saat melakukan pendaftaran secara online. Dengan menurunkan ukuran foto yang sesuai di minta oleh layanan website pendaftaran, sehingga kita bisa mengupload foto tersebut.
Berkembangnya tekhnologi yang samakin mempermudah kita melakukan berbagai aktivitas. Seperti dalam mengkompres ukuran foto, kita dapat menggunakan berbagai layanan yang tersedia secara online. Sehingga kita tidak perlu lagi menginstal aplikasi pada Pc atau Smartphone untuk menurunkan ukuran foto.
Terdapat banyak layanan website menyediakan untuk merubah ukuran foto, yang bisa kita gunakan secara gratis dan dapat kita akses secara online. Salah satu website penyedia untuk merubah ukuran foto ialah Compressjpeg.com, Yang dapat kita gunakan secara mudah unutk merubah ukuran foto menjadi ukuran standar upload sebesar 200kb. Berikut cara penggunaan layanan website tersebut untuk mengubah ukuran foto yang dapat kamu ikuti, sebagai berikut.
Cara Merubah Ukuran Foto Menggunakan Compressjpeg.com
Saat kamu melakukan pendafataran online, dan meminta untuk mengupload foto dengan ukuran 200kb. Kamu dapat merubah ukuran foto terlebih dahulu menggunakan layanan website tersebut. Sehingga pendaftaran yang kamu lakukan dapat berjalan lancar, berikut langkah- langkah untuk merubah ukuran foto menggunakan layanan website tersebut.
- Pertama kamu dapat mengakses website Compressjpeg.com melalui mesin pencarian.
- Setelah masuk pada tampilan website, maka kamu akan menemukan kolom untuk mengungah file foto yang akan kamu rubah ukuran nya. Klik UnggahFile cari file foto yang akan kamu rubah ukuran nya.
- Maka foto tersebut akan terproses pada kolom kompres website tersebut, tunggulah beberapa saat hingga proses kompres selesai.
- Setelah proses kompres selesai, kamu dapat mengunduh foto tersebut.
- Selesai.
Kesimpulan.
Demikian ulasan singkat mengenai. Cara Mudah Kompres Ukuran Foto. Yang bisa kamu lakukan secara online sehinga mempermudah kamu tanpa harus menginstal aplikasi terlebih dahulu. Semoga cara ini bermanfaat dan terimakasih.